KONFIGURASI ELEKTRON
Percobaan-percobaan selanjutnya mengenai model atom
bertujuan untuk mengetahui bagaimana partikal-partikel penyusun atom tersebut
tersusun dalam suatu atom. Menurut model atom mekanika kuantum, elektron berada
dalam orbital. Orbital-orbital dengan tingkat energi yang sama atau hampir sama
membentuk kulit atom. Susunan kulit-kulit atom ini mirip denganmodel atom Niels
Bohr.
Bohr melalui percobaannya tentang spektrum atom hidrogen
berhasil memberikan gambaran keadaan elektron dalam menempati daerah sekitar
inti atom. Menurut model atom Bohr, elektron-elektron mengelilingi inti pada
lintasan-lintasan tertentu yang disebut kulit atom atau tingkat energi. Kulit
yang ditempati elektron bergantung pada energinya. Tingkat energi paling rendah
ialah kulit atom yang terletak paling dalam atau paling dekat dengan inti,
makin ke luar makin besar nomor kulitnya dan makin besar tingkat energinya.
Konfigurasi elektron menggambarkan penyebaran atau susunan
elektron dalam atom. Pengisian elektron pada kulit-kulit atom memenuhi
aturan-aturan tertentu, yaitu:
a.Jumlah maksimum elektron pada suatu kulit memenuhi rumus
2n(pangkat 2), dengan n = nomor kulit
Kulit K (n = 1)
maksimum 2 . 12 = 2 elektron
Kulit L (n = 2)
maksimum 2 . 22 = 8 elektron
Kulit M (n = 3) maksimum 2 . 32 = 18 elektron
Kulit N (n = 4)
maksimum 2 . 42 = 32 elektron, dan seterusnya.
b.Jumlah maksimum elektron pada kulit terluar adalah 8
Contoh konfigurasi elektron:
11Na :
2 8
1
20Ca :
2 8
8 2
35Br :
2 8
18 7
Jumlah elektron yang menempiti kulit terluar disebut
elektron valensi. Jadi, elektron valensi untuk atom Na adalah 1, elektron
valensi atom Ca adalah 2, dan elektron valensi atom Br adalah 7.
ARTIKEL TERKAIT:
Kimia
- Materi Persentasi Kimia
- Gaya Molekul dan Gaya Antar Molekul
- Struktur Atom dan Sifat SPU
- Karakteristik Atom Karbon
- Senyawa Hidrokarbon
- Alkana
- Reaksi Autoredoks
- Redoks Berdasarkan Pelepasan dan Penerimaan Elektron
- Redoks berdasarkan penggabungan dan pelepasan Oksigen
- Larutan (Materi SMA)
- Perkembangan Model Atom
- Massa Atom (Ar) dan Massa Molekul Relatif (Mr)
- Isotop, Isobar, dan Isoton
- Nomor Atom dan Nomor Massa
- Partikel Penyusun Atom
- Lahirnya teori atom
- Materi B3
- Sandi DNA Membentuk Partikel Nano Emas
- Menyaksikan Gerakan Elektron dalam Molekul Selama Reaksi Kimia
- Ledakan Sinar-Gamma Menyingkap Susunan Kimiawi yang Tak Terduga pada Galaksi-galaksi Awal
Kimia SMA
- Gaya Molekul dan Gaya Antar Molekul
- Struktur Atom dan Sifat SPU
- Minyak Bumi
- Karakteristik Atom Karbon
- Senyawa Hidrokarbon
- Alkana
- Reaksi Autoredoks
- Redoks Berdasarkan Pelepasan dan Penerimaan Elektron
- Redoks berdasarkan penggabungan dan pelepasan Oksigen
- Larutan (Materi SMA)
- Perkembangan Model Atom
- Massa Atom (Ar) dan Massa Molekul Relatif (Mr)
- Isotop, Isobar, dan Isoton
- Nomor Atom dan Nomor Massa
- Partikel Penyusun Atom
- Perhitungan Kimia
- Hukum Dasar Kimia
- Persamaan Reaksi
- Tata Nama Senyawa
- Sifat Fisis Senyawa Ion, Kovalen, Logam
- Ikatan Logam
- Ikatan Kovalen
- Ikatan Ionik
- Susunan Elektron Stabil
Konfigurasi elektron
0 komentar:
Post a Comment
Silahkan Tinggalkan Komentarnya