Saturday, December 8, 2012

Makalah Karbohidrat


BAB I
PENDAHULUAN


1.1  Latar Belakang
Dalam kehidupan sehari-hari kita melakukan aktivitas baik yang telah merupakan kebiasaan misalnya berdiri, mandi, makan dan sebagainya atau yang hanya kadang-kadang saja kita lakukan.Untuk melakukan aktivitas itu kita memerlukan energi.Energy ini kita peroleh dari bahan makanan yang kita makan.Pada umumnya bahan makanan itu mengandung tiga kelompok utama senyawa kimia yaitu karbohidrat, protein dan lemak atau lipid.
Di Indonesia bahan makanan pokok yang biasa kita makan ialah beras, jagung, sagu dan kadang-kadang juga singkong atau ubi.Bahan makanan tersebut berasal dari tumbuhan dan senyawa yang terkandung di dalamnya sebagian besar adalah karbohidrat yang terdapat sebagai amilum atau pati.Karbohidrat ini tidak hanya terdapat sebagai pati saja, tetapi terdapat pula sebagai gula misalnya dalam buah-buahan, dalam madu lebah dan lain-lain.Protein dan lemak relative tidak begitu banyak terdapat dalam makanan kita bila dibandingkan dengan karbohidrat.
Di samping karbohidrat yang merupakan bahan makanan bagi kita, ada pula karbohidrat yang tidak dapat kita makan atau tidak berfungsi sebagai makanan misalnya kayu, serat kapas dan tumbuhan lain.
Karbohidrat adalah sumber energi yang paling penting di dunia ini.FAO/WHO (Food and Agricultural Organization of the United Nations/World Health Organization) menyarankan diet makanan paling sedikit harus mengandung 55% karbohidrat.Pemerintah dan organisasi kesehatan di seluruh dunia setuju.Alasannya sangat sederhana.Karena populasi yang makanannya berpusat pada diet makanan hewani, kaya lemak dan protein dan rendah karbohidrat, mempunyai tingkat penyakit yang lebih tinggi seperti jantung, kanker, diabetes, obesitas dan penyakit kronis lainnya. Sebaliknya, populasi yang mengkonsumsi makanan yang bahan dasarnya terdiri dari nabati, kaya karbohidrat, mempunyai tingkat penyakit yang secara signifikan lebih rend a h. Tetapi ironis ya, buku-buku diet best sellers pada saat ini malah mendorong konsumen melakukan hal sebaliknya. Mereka menyarankan makanan yang berpusat pada daging hewani, protein tinggi, lemak tinggi dan menyatakan bahwa karbohidrat jahat, karena karbohidrat merupakan akar dari semua masalah yang menyebabkan kita kegemukan dan sakit.Janganlah terkecoh dengan promosi diet-diet tadi.
Karbohidrat merupakan salah satu makromolekul penting yang dibutuhkanoleh manusia.Karbohidrat dalam bentuk gula dan pati melambangkan bagian utama kalori total yang dikonsumsi manusia dan kebanyakan hewan.Karbohidrat juga merupakan pusat metabolisme tanaman hijau dan organisme fotosintetik lainnya yang menggunakan energi cahaya untuk melakukan sintesa karbohidrat dari CO2 dan H2O (Lehninger 1982). Zat gizi ini banyak dimiliki dalam beberapa jenis bahan makanan sebagai komponen utamanya.Oleh karena itu, bukan hal yang sulit untuk dapat menemukan bahan menu utama setiap hidangan ini.Hal itulah yang mendasari pentingnya pengetahuan mengenai karbohidrat yang sangat kompleks ini.
MAKALAH LENGKAP KARBOHIDAT DOWNLOAD
Anda sedang membaca artikel tentang Makalah Karbohidrat dan anda bisa menemukan artikel Makalah Karbohidrat ini dengan url http://moslem-chemist.blogspot.com/2012/12/makalah-karbohidrat.html,anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya jika artikel Makalah Karbohidrat ini sangat bermanfaat bagi teman-teman anda,namun jangan lupa untuk meletakkan link Makalah Karbohidrat sumbernya.

ARTIKEL TERKAIT:

Ditulis Oleh : fauzan muhammad

Artikel Makalah Karbohidrat ini ditulis oleh fauzan muhammad pada hari Saturday, December 8, 2012. Terimakasih atas kunjungan Anda pada blog ini. Kritik dan saran tentang Makalah Karbohidrat dapat Anda sampaikan melalui kotak komentar dibawah ini.

:: Get this widget ! ::

0 komentar:

Post a Comment

Silahkan Tinggalkan Komentarnya